Senin, 03 April 2017

LK2PP ke-XII Racana IAIN Surakarta


Sukoharjo-Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Racana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta menggelar Lomba Kecerdasan dan Ketangkasan Penggalang Penegak (LK2PP) ke-XII pada Sabtu (01/04), di ruang C.1.2 Gedung C Kampus IAIN Surakarta. Acara ini diikuti oleh Penggalan Penegak se-Eks Karesidenan Surakarta dibagi dalam dua sesi, yaitu pada tanggal 1 hingga 2 April untuk Pramuka Penggalan sedangkan tanggal 15 sampai dengan 16 April untuk Pramuka Penegak.

Dalam event kali ini turut diadakan Lomba Broadcasting pada hari pertama Sabtu (01/04). Erna Sufida selaku Penanggung Jawab Broadcasting LK2PP menuturkan “Kita itu (Racana) mencoba untuk mengasah potensi lain (peserta LK2PP), seperti itu. Ya salah satu caranya dengan ini, (lomba) Broadcasting, seperti itu,” ujar Erna.

Dalam Lomba Broadcasting, tiap regu mengajukan 2 perwakilan anggotanya. Mandalia Kamila salah satu peserta Lomba Broadcasting dari Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTs N) 1 Surakarta mengatakan walaupun ia sempat merasa nervous, namun ia cukup enjoy dengan kegiatan ini. Hal serupa juga diungkapkan oleh Safira dan Ayu, peserta lomba dari MTs N Gondangrejo Karanganyar mengatakan bahwa mereka cukup nyaman dengan juri yang ramah. Sedangkan, Muhammad Rifa’I selaku pelatih dari MTs N Gondangrejo Karanganyar menuturkan hal yang menjadi kendala dalam mempersiapkan anak didiknya untuk LK2PP. “Jadi, anak-anak (peserta LK2PP) kan juga belajar di kelas juga. Jadi, mereka harus bagi waktu untuk latihannya itu. Sok, kadang kita harus nego sama guru yang mengajar di kelasnya,” ungkap Rifa’i.

Eny Susilowati selaku juri dalam Lomba Broadcasting LK2PP mengatakan “Dengan (adanya) Lomba Broadcasting ini, harapannya mereka (peserta LK2PP) lebih komunikatif. Jadi, lebih mampu melakukan komunikasi kepada public, dengan cara-cara yang sesuai dengan usia. Jadi, mereka lebih mampu mengenal ‘saya berbicara dengan siapa’, seperti itu,” tutur Eny. Eny juga mengatakan bahwa untuk ukuran anak Sekolah Menengah Pertama (SMP), para peserta sudah memiliki kemampuan public speaking yang bagus. Hanya tinggal meningkatkan kemampuan dari koherensi, seperti bagaimana cara saling memandang dan menatap.

Selain lomba di bidang broadcasting, dalam agenda LK2PP tahun ini juga diadakan kegiatan lain, seperti hasta karya menghias buah dan 4 kegiatan lainya. “Jadi, Pramuka itu kegiatan yang gak melulu bentak-bentakan, tapi juga bisa menyenangkan (juga) mengasah potensi,” tutur Erna.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2015. Radeka FM - All Rights Reserved
| Radeka FM
Proudly powered by Blogger